OP Tanjung Priok Gelar Forum Kehumasan, Wujudkan Pelabuhan Bertaraf Internasional dan Berdaya Saing

banner 468x60

Maritim Indonesia — Mengusung tema Penguatan Peran Humas Dalam Mempromosikan Kinerja Pelabuhan, Kantor Otoritas Pelabuhan Utama (OP) Tanjung Priok menggelar acara Forum Kehumasan Pelabuhan Tanjung Priok, yang digelar di EL  Hotel, Kelapa Gading Jakarta Utara, Kamis (7/9).

Acara tersebut diselenggarakan dalam rangka menjalin komunikasi, sinergitas dan koordinasi dengan seluruh unsur Pemerintah maupun Stakeholders Pelabuhan Tanjung Priok dalam upaya mewujudkan Pelabuhan Tanjung Priok yang bertaraf internasional dan berdaya saing.

Read More
banner 300x250

Acara Forum Kehumasan kali ini menghadirkan 2 (dua) Narasumber yaitu Wisnu Wardana, Kepala Bagian Organisasi dan Humas Direktorat Jenderal Perhubungan Laut, dan Shafiq Pontoh, Praktisi Kehumasan.  Adapun peserta dalam acara tersebut antara lain Unit Kehumasan dari Kantor Unit Pelaksana Teknis (UPT) wilayah kerja Kantor Otoritas Pelabuhan Utama Tanjung Priok, Intansi Pemerintah, Stakeholders, dan Asosiasi di lingkungan Pelabuhan Tanjung Priok.

Wisnu Wardana memaparkan tentang Penguatan Peran Humas Dalam Mempromosikan Kinerja Pelabuhan. Sementara Shafiq Pontoh menjelaskan peran dan fungsi kanal media sosial, prinsip dasar pemanfaatan kanal digital dan media sosial, algoritma media sosial, serta cara membuat konten.

Forum Kehumasan dibuka oleh Kepala Kantor Otoritas Pelabuhan Utama Tanjung Priok (Ka OP), Ir Subagiyo MT. Dalam sambutannya, Beliau menyampaikan tujuan dan beberapa hal pada acara Forum Kehumasan Pelabuhan Tanjung Priok.

“Kinerja pelabuhan adalah prestasi dari output atau tingkat keberhasilan pelayanan, pelabuhan pada suatu periode waktu tertentu, yang ditentukan dalam ukuran satuan waktu, satuan berat, ratio perbandingan (presentase),” kata Ka OP.

Dijelaskan juga, sebuah pelabuhan dikatakan memiliki tingkat pelayanan yang baik jika waktu yang diperlukan untuk bongkar dan muat barang lebih singkat dari jadwal yang diberikan sehingga tidak mengganggu jadwal kapal-kapal lain yang akan berlabuh.

“Untuk itu, perlu dilakukan suatu penyampaian informasi mengenai kinerja pelabuhan kepada pengguna jasa”,  lanjut Ka OP

Lebih jauh dikatakan, unit Kehumasan merupakan suatu bagian, divisi, atau organisasi yang mengumpulkan, mengelola, dan menyebarkan informasi atau memberikan komunikasi yang baik kepada publik. Selain itu, humas juga dapat diartikan sebagai seni yang mengolah informasi dan bisa meningkatkan kepercayaan informasi terhadap sebuah instansi, lembaga, atau perusahaan. Peran humas sangat penting karena menciptakan nama baik sebuah instansi, lembaga, atau perusahaan.

“Tak hanya itu, humas juga berperan sebagai penghubung antara instansi, lembaga, atau perusahaan dengan pengguna jasa dan masyarakat”, terang Subagiyo.

Dikatakan juga, humas harus mampu menciptakan poin positif sehingga akan meningkatkan citra positif di mata publik. Mereka berperan memberikan edukasi kepada semua pihak untuk memperkenalkan, menyampaikan informasi, serta mempromosikan layanan kepelabuhanan dan kinerja pelabuhan.

“Humas harus memberikan informasi berdasarkan fakta yang akurat dan tetap menjunjung tinggi etika agar informasi itu bisa diterima dengan mudah oleh publik”, ujar Ka OP.

Dalam laporan penyelenggaraan, Kepala Bagian Tata Usaha (Kabag TU) Kantor Otoritas Pelabuhan Utama Tanjung Priok, Rita EM Simanjutak SE MT menyampaikan maksud dan tujuan dari Forum Kehumasan Pelabuhan Tanjung Priok saat ini.

“Forum Kehumasan Pelabuhan Utama Tanjung Priok Tahun Anggaran 2023 diselenggarakan dalam rangka memberikan ilmu dan pengetahuan bagi unit kehumasan instansi pemerintah dan stakeholder Pelabuhan Tanjung Priok agar dapat meningkatkan kemampuan berkomunikasi baik secara verbal maupun non verbal dalam situasi formal, informal maupun dalam kehidupan sehari-hari, serta sebagai sarana komunikasi, sinergitas dan pertukaran informasi antar unit kehumasan dan instansi pemerintah dan stakeholder di Pelabuhan Tanjung Priok”, papar Rita.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini. Selanjutnya kami berharap bahwa kegiatan ini dapat memberikan pengetahuan dan wawasan baru sehingga meningkatkan pengetahuan Sumber Daya Manusia (SDM),” pungkas Rita. (ire djafar) 

banner 300x250

Related posts

banner 468x60

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *